Resep Bunda - Hay sobat sobat pecinta kuliner Indonesia, saya kali ini akan membagikan sebuah rahasia untuk membuat martabak mie dengan praktis dan efisien, dan yang pastinya wwuennnaaakkkkk .... tenan ....
Buat sobat sobat yang baru belajar masak, jangan khawatir karena saya akan memberikan tips-tips yang sangat mudah untuk dicoba oleh sobat-sobat sekalian. Martabak Mie ternyata enak juga lohh disajikan saat musim hujan begini ..
Martabak bukan hanya dari India, ternyata ada martabak asli buatan Indonesia, namanya adalah martabak mie instan yang praktis untuk dibuat.
Okelah kalau begitu, kita coba untuk membuat martabak mie dengan beberapa tips yang mudah untuh dicoba serta hemat tentunya. Jadi mari langsung aja dicobain resepnya.
Bahan:
- Mi Instan 1 bungkus
- Telur 2 butir
- Cabai Merah 3 buah
- Cabai rawit 5 buah
- Bawang Merah 1 siung
- Bawang Putih 1 siung (yang kecil aja ya bos)
- Tomat 1 buah dibagi 2 (separoh aja loh)
- Minyak goreng secukupnya
Opsional: Boleh juga ditambahkan dengan daun bawang atau daun sop.
Cara Membuat:
- Pertama-tama iris cabai merah, cabai rawit, bawang merah dan bawang putih, lalu buang biji tomat dan potong dadu sesuai selera.
- Lalu rebus mie instan sampai mie matang, ingat direbus hanya mie-nya saja dengan air secukupnya.
- Setalah mie matang, tiriskan mie dan siapkan di dalam mangkok.
- Pecahkan telur ke dalam mangkok yang berisi mie instan sebelumnya, lalu masukkan irisan cabai, bawang dan tomat, serta bumbu mie instan dan aduk rata.
- Panaskan minyak goreng, tuang semua campuran mie instan dengan irisan irisan sebelumnya. Jangan lupa diratakan biar josss ....
- Lalu bolak balik martabak mie hingga matang merata. hati-hati saat membolak-balik, karena bisa hancur jika martabak belum layak untuk dibalik.
- Jika warna martabak mie sudah kecokelatan angkat segera, dan sajikan selagi hangat. Ingat wajannya jangan disajikan ya ..... hehehehe .....
Gimana sobat-sobat? mudah kan untuk membuat martabak mie? mudah dongg ....
Sajian ini cocok banget loh, buat anak kost yang belum dapet uang saku bulanan, hemat gitu lohhh .... hehehheheeh ...
Oh ya, jangan lupa liat-liat juga resep-resep masakan dan minuman ala Resep Bunda lainnya dimari .. Food Recipes ... Drink Recipes ...
Jangan lupa juga like and share ya sobat-sobat biar banyak pahala .. hehehehehe .. moga makin cantik dan jangan lupa bahagia yaa .... :)
0 Response to "Cara Praktis Membuat Martabak Mie"
Posting Komentar