Resep Lasagna Spesial

Resep Bunda - Lasagna adalah makanan berbentuk lapisan pasta yang berisikan daging, keju dan juga sayuran lainnya yang dipanggang dan disajikan dalam mangkuk. Lasagna sendiri merupakan makanan terkenal yang berasal dari Italia. Beberapa teori beranggapan bahwa lasagna adalah makanan yang berasal dari Yunani.

Memang untuk membuat lasagna tidaklah mudah, karena lasagna merupakan makanan dengan tingkatan yang sangat rumit untuk membuatnya. Tapi anda tidak usah khawatir, asalkan anda mengetahui tekniknya serta penuh dengan kesabaran dan ketelatenan maka lasagna yang anda inginkan akan jadi dengan sempurna. Mari langsung saja kita coba resepnya.

Resep Lasagna Spesial
Resep Lasagna Spesial

Bahan:
  • 250 gr Lasagna instan/pasta, ikuti cara pengolahan nya.
Saus Daging Lasagna:
  • 500 gr daging giling yang segar.
  • 1 buah bawang bombay, cincang
  • 2 siung bawang putih, keprek, cincang halus.
  • 5 buah tomat. kupas kulit, buang biji, cincang kasar.
  • 170 gram pasta tomat
  • 1 sdt oregano
  • 1 sdt basil bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt kaldu ayam/dangung instan
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 sdt garam
  • Minyak makan untuk menumis
  • 300 ml air
Saus Keju Lasagna:
  • 1000 ml susu cair
  • 250 gr keju mozarella, parut halus
  • 3 sdm tepung terigu
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 1/2 sdt garam
Taburan:
  • 250 gr keju mozarella
Cara Membuat Lasagna:
  1. Saus Daging lasagna: Panaskan minyak, tumislah bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan daging, aduk sampai daging berubah warna. Kemudian tambahkan tomat cincang, pasta saus dan saus tomat, aduk rata. Tambahkan bubuk merica, garam, gula, oregano dan basil bubuk. Tuang air. Masak dengan api kecil selama lebih kurang 45 menit. Angkat. Sisihkan
  2. Saus keju Lasagna: Lelehkan mentega, lalu masukkan tepung terigu. Aduk hingga rata. Tuang susu cair perlahan-lahan sambil diaduk-aduk agar tidak menggumpal, tambahkan merica bubuk, pala bubuk dan garam. Terakhir masukkan keju parut. Aduk hingga rata. Masak hingga mengental dengan api kecil. Angkat dan sisihkan.
  3. Sediakan loyang persegi sebagai cetakan. Susun rapi lembaran lasagna yang sudah direbus didasar loyang yang telah diolesi dengan mentega. Lapisi dengan saus daging diatasnya, ratakan. Kemudian lapisi dengan saus keju. Timpah kembali dengan lembaran lasagna. Lakukan proses tersebut berulang hingga adonan habis.minimum hingga 4 layer. Taburkan parutan keju diatasnya,
  4. Kemudian tutup dengan menggunakan aluminium foil. Masukkan ke dalam oven dengan suhu 180 derajat selama lebih kurang 20 menit. Angkat dan sajikan.
Nah bagaimana setelah melihat blog saya ini? gampang bukan? Anda pasti bisa mencoba membuat lasagna sendiri di rumah, walaupun agak sedikit rumit. Asalkan penuh dengan ketelatenan dan kesabaran serta takaran yang pas, Anda pasti bisa membuat dengan rasa yang luar biasa. Selamat mencoba!
Jangan lupa ikuti trus ResepGua dan lihat juga Resep Pizza.


0 Response to "Resep Lasagna Spesial"

Posting Komentar